Beasiswa Pendidikan

Mengenal Program Beasiswa BeCare

Mengenal Program Beasiswa BeCare

Sabtu (10/4), Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Kampus Cibiru, melalui Kabinet Ragam Cita, mengadakan sosialisasi program unggulan mereka, yakni Beasiswa BeCare.

Mitha, selaku Kepala Departemen Advokasi dan Kesejahteraan Mahasiswa (Advokesma) BEM UPI Kampus Cibiru, menjelaskan bahwa Beasiswa BeCare adalah program baru yang dirancang oleh Departemen Advokesma untuk membantu mahasiswa aktif UPI Kampus Cibiru dalam membayar Uang Kuliah Tunggal (UKT).

Dana yang digunakan dalam program Beasiswa BeCare diperoleh melalui penggalangan dana melalui platform online kitabisa.com. Beasiswa ini berupa uang tunai yang akan langsung diberikan kepada penerima beasiswa.

Target penerima beasiswa sebanyak 10 orang, dengan besaran beasiswa sebesar 1 juta rupiah per mahasiswa. Namun, jumlah penerima beasiswa bersifat fleksibel.

“Karena kami akan sesuaikan juga dengan hasil penggalangan dananya. Mudah-mudahan hasil yang diterima bisa lebih banyak, jadi bisa lebih dari 10 orang yang menerima beasiswa ini,” tambah Mitha.

Adapun persyaratan yang harus dipenuhi oleh mahasiswa antara lain:

  1. Mahasiswa aktif UPI Kampus Cibiru (mengirimkan Fotokopi KTM/KRS).
  2. Slip gaji orang tua atau surat keterangan penghasilan dari kelurahan.
  3. Bukti tagihan/nominal UKT.
  4. Surat keterangan bahwa tidak sedang menerima beasiswa lain.
  5. Menulis esai dengan topik “Deskripsi keadaan keluarga”.

Mitha menjelaskan bahwa topik tersebut dipilih oleh Departemen Advokesma karena Beasiswa BeCare tidak mempertimbangkan prestasi akademik, tetapi lebih fokus pada kondisi ekonomi keluarga mahasiswa yang membutuhkan bantuan. Oleh karena itu, Mitha berharap para calon penerima beasiswa dapat menjelaskan secara rinci tentang keadaan keluarga mereka.

Lembaga UPI Kampus Cibiru merespons program Beasiswa BeCare dengan baik. Mitha mengatakan, “Alhamdulillah tanggapan dari lembaga baik, positif, dan mendukung untuk terealisasinya program beasiswa BeCare ini.”

Mitha berharap program beasiswa ini dapat berjalan dengan lancar dan mencapai target yang ditetapkan. Meskipun menyadari bahwa program ini masih dalam tahap awal, ia berharap niat baik ini diterima dan banyak yang berpartisipasi dalam menyukseskan program ini melalui donasi di platform kitabisa.com. Segera siapkan diri Anda untuk menjadi bagian dari Beasiswa BeCare.

Pendaftaran program Beasiswa ini akan segera dibuka. Untuk informasi terbaru mengenai Beasiswa BeCare, kunjungi Instagram resmi BEM UPI Kampus Cibiru di https://www.instagram.com/bemupicibiru/ atau hubungi narahubung program Beasiswa BeCare melalui nomor 085861031396 (WhatsApp, nama kontak: Ghaida Syifa).

Reporter: Ghaida
Editor: Evi, Syarifah

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *